Operator pada python - Suka code
Assalamualaikum wr wb, pada kali ini saya akan membahas artikel tentang Operator pada python. Langsung aja ke tutorial nya :
Operator merupakan simbol simbol yg digunakan untuk melakukan operasi tertentu. Operator dibagi menjadi 6 jenis, diantaranya :
No | Operator |
---|---|
1 | Operator Artimatika |
2 | Operator Pembanding |
3 | Operator Penugasan |
4 | Operator Logika |
5 | Operator Bitwise |
6 | Operator Ternary |
1. Operator Aritmatika
Operator Simbol
Penjumlahan +
Pengurangan -
Pembagian /
Perkalian *
Perpangkatan **
Sisa Bagi %
Contoh penulisannya seperti ini :
x = input("Masukkan Nilai X : ")
y = input("Masukkan Nilai Y : ")
tambah = x + y
print "Hasil %d + %d = %d" % (x,y,tambah)
Output nya seperti dibawah ini :
2. Operator Pembanding
Operator ini digunakan untuk membandingkan 2 nilai. Operator Pembanding terdiri dari :
Operator simbol
Lebih Besar >
Lebih Kecil <
Sama Dengan =
Tidak Sama Dengan !=
Lebih Besar Sama Dengan >=
Lebih Kecil Sama Dengan <=
Contoh penulisan nya seperti dibawah ini :
x = input("Masukkan Nilai X : ")
y = input ("Masukkan Nilai Y : ")
cek = x > y
print "Apakah %d > %d: %r" % (x,y,cek)
Outputnya seperti dibawah ini :
3. Operator Penugasan
Operator Penugasan terdiri dari :
Operator Simbol
Pengisian =
Penjumlahan +=
Pengurangan -=
Pembagian /=
Perkalian *=
Pemangkatan **=
Sisa Bagi %=
Contoh penulisan nya seperti dibawah ini :
x = input("Masukkan Nilai X : ")
y = input ("Masukkan Nilai Y : ")
x -= y
print "Nilai X adalah %d" % (x)
Output yg dihasilkan seperti dibawah ini :
4. Operator Logika
Operator Logika terdiri dari :
Operator Simbol
Logika AND and
Logika OR or
Kebalikan not
Contoh penulisan nya seperti dibawah ini :
x = true
y = false
hasil = x and y
print "%r and %r = %r" % (x,y,hasil)
Maka, outputnya seperti dibawah :
5. Operator Bitwise
Operator Bitwise adalah operator untuk melakukan operasi berdasarkan bit/biner. Operator Bitwise terdiri dari :
Operator Simbol
AND &
OR |
XOR ^
Negasi ~
Left Shift <<
Right Shift >>
Contoh penulisan sebagai berikut :
x = input("Masukkan Nilai X : ")
y = input("Masukkan Nilai Y : ")
hasil = x & y
print "x & y = %s" % hasil
Output nya seperti dibawah ini :
6. Operator Ternary
Operator Ternary disebut juga kondisi, digunakan untuk membuat sebuah percabangan if/else.
Format nya : <Nilai True> kondisi <Nilai False>
Contoh penulisan nya seperti dibawah ini :
nilai = input("Masukkan Nilai Anda : ")
status = "Lulus" if nilai > 7 else "Tidak Lulus"
print status
Output nya seperti ini :
Seperti itulah contoh Operator pada python
See You Next Time.
Belum ada Komentar untuk "Operator pada python - Suka code"
Posting Komentar